PESANKU.ID, WAJO -- Ketersediaan Alat Pelindung Diri (APD) sebagai perlengkapan tenaga medis di Rumah Sakit (RS) menangani pasien covid-19 menjadi sangat penting saat ini. Minimnya ketersediaan APD mendorong banyak pihak, termasuk pihak pengusaha.
Untuk membantu menyediakan APD bagi tenaga medis dalam merawat pasien positif Covid-19, sejumlah pengusaha asal Kabupaten Wajo mendonasikan APD ke Pemda Wajo.
Adalah H.Nuwardi, Pengusaha asal kabupaten Wajo yang berdomisili di Sebatik, Kabupaten Nunukan, Kalimantan Utara mendonasikan 500 APD dan 100 strep alat Rapid Test, sementara H.Jenal Mappe, pemilik koorporasi PT.Karsa Utama di Gorontalo mendonasikan 400 APD dan 100 strep alat Rapid Test.
Bantuan alat medis dari dua pengusaha asal Wajo ini diserahkan langsung Bupati Wajo, Amran Mahmud kepada Plt.Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Wajo, dr Ramlah di Pasanggarahan Sengkang, Jumat (17/4/2020).
"Ini adalah bagian dari upayah kita melawan Covid 19 di kabupaten Wajo. Gunakan sebaik-baiknya, terutama teman-teman yang berada di garis depan," pesan Amran.
Amran pun tak lupa menyampaikan terima kasih kepada pihak yang telah membantu dalam menangani Covid 19 di daerah ini.(rls)